1400 Pelari Ramaikan GenRun di Genteng Banyuwangi

BANYUWANGI, Netizens.id – Sebanyak 1400 peserta mengikuti event sporttourism “GenRun”, sebuah kompetisi lari yang digelar oleh komunitas lari Kecamatan Genteng, Banyuwangi. Event ini diikuti peserta tidak hanya dari Banyuwangi tapi juga sejumlah daerah seperti Surabaya, Jember, Situbondo, dan Bondowoso.
Sekretaris Daerah Banyuwangi Guntur Priambodo melepas secara langsung ribuan peserta dari garis start di area RTH Kecamatan Genteng, Minggu (11/1/2026).
Guntur menyampaikan, “Event ini sangat keren karena digagas oleh para pecinta olahraga dari komunitas lari lokal. Event ini semakin melengkapi berbagai event sportourism yang digelar oleh daerah.”
Guntur mengatakan saat ini lari sudah menjadi budaya masyarakat khususnya anak-anak muda. Ia pun berharap dari para penghobi event lari nantinya akan lahir bibit-bibit pelari daerah yang berprestasi.
Guntur berharap, “Semoga kedepan dari para pelari “culture” ini akan tumbuh bibit-bibit atlet pelari daerah yang berprestasi di tingkat nasional dan internasional.”
Ia mengimbau, “Terima kasih kepada panitia yang telah ikut menyemarakkan event sporttourism daerah.”
Banyuwangi selama ini memiliki sejumlah event lari yang dikemas dalam berbagai agenda sporttourism seperti event Duathlon, Night Run hingga Ijen Trail Run.
Ketua Panitia event “GenRun” Yetty Rea menambahkan, event ini digelar pertama kalinya oleh komunitas Genteng Running, atau komunitas lari yang ada di Kecamatan Genteng Banyuwangi. Komunitas yang telah berdiri satu tahun ini sebelumnya rutin melakukan latihan lari bersama setiap hari.
Yetty menerangkan, “Kami ingin memeriahkan event sporttourism daerah. Animo pesertanya luar biasa, yang terdaftar dan menjadi peserta sebanyak 1400 orang dari Banyuwangi dan berbagai wilayah seperti Surabaya, Jember, Situbondo dan Bondowoso.”
Ada dua kategori yakni umum dan pelajar. Keduanya menempuh jarak 6 KM dengan start dan finish di RTH Kecamatan Genteng.
Yetty menutup dengan menyampaikan, “Kami proyeksikan ke depan event ini akan menjadi agenda rutin yang digelar tiap tahun.”(Az)







