Advertorial

Dispora Kaltim Dukung Generasi Muda Jadi Pemimpin Berprestasi

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur berkomitmen untuk menyediakan sarana dan fasilitas guna mendukung aktivitas kepemudaan, sebagai bagian dari upaya mencetak pemimpin masa depan yang berprestasi.

Koordinator Perencanaan Dispora Kaltim, Ahmad Juanda, menjelaskan bahwa pembinaan kepemimpinan harus dimulai melalui pengalaman berorganisasi.

Dispora menyediakan sarana dan fasilitas yang diperlukan untuk mendukung berbagai kegiatan kepemudaan ini. Kami berharap, pemuda Kaltim dapat tumbuh menjadi pemimpin yang tidak hanya sukses di daerah mereka, tetapi juga di tingkat nasional,” ungkap Juanda.

Menurut Juanda, organisasi kepemudaan merupakan fondasi yang sangat penting untuk mengasah keterampilan kepemimpinan, membangun jaringan, dan membuka peluang bagi pemuda untuk menempati posisi-posisi strategis.

Ia juga menambahkan bahwa sebagian besar pemimpin nasional, termasuk di Jakarta, berasal dari pengalaman organisasi kepemudaan.

“Kebanyakan pemimpin nasional yang kita lihat sekarang, baik di Jakarta maupun di provinsi lain, adalah hasil dari pembinaan dalam organisasi kepemudaan,” jelasnya.

Dengan dukungan dari Dispora Kaltim, Juanda berharap para pemuda dapat memanfaatkan fasilitas yang ada untuk mengembangkan potensi mereka dan menjadi pemimpin yang berprestasi di berbagai tingkat, baik lokal maupun nasional.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button