TNI/POLRI

Dibantu Warga, Satgas TMMD Bergotong-royong Perbaiki Jalan Menuju Kantor Petinggi

KUTAI BARAT – Selain melaksanakan program TMMD, anggota satgas juga melakukan gotong-royong bersama masyarakat memperbaiki jalan menuju Kantor Petinggi Kampung Kelian, Selasa (31/05/2022).

Komandan SSK Kapten Inf Yohanes Payung Alo saat di konfirmasi mengatakan bahwa kegiatan itu dilakukan demi keselamatan dan kenyaman masyarakat saat berkendara dan melintas saat hendak berurusan ke Kantor Petinggi Kampung Kelian.

“Jalan ini juga merupakan akses jalan satu-satunya untuk menuju kantor Kampung Kelian yang berada diantara RT 01 dan RT 02. Apabila jalan yang kondisinya becek dan licin dibiarkan begitu saja, maka jalan yang ada bisa semakin rusak,” ujarnya.

Dengan peralatan seadanya, imbuhnya, satgas dan warga terus berupaya memperbaiki kondisi jalan dengan menggunakan material yang ada.

“Anggota satgas bersama dengan masyarakat setempat bersepakat untuk bergotong-royong memperbaiki jalan menuju kantor Petinggi Kampung Kelian dengan menggunakan alat cangkul,” terangnya.

Terpisah, Petinggi Kampung Kelian Elis Kurnianto mengucapkan terimakasih banyak kepada anggota satgas TMMD atas inisiatif baiknya untuk memperbaiki jalan tersebut.

“Memang jalan ini nampak sepele, tapi ini merupakan jalan yang digunakan oleh warga saat akan melakukan urusan ke Kantor Petinggi. Meskipun hanya diperbaiki saja, tapi setidaknya kendaraan roda dua maupun yang berjalan kaki dapat melintasi dengan aman dan nyaman,” kata Petinggi Kampung Kelian, Elis.

Sementara itu salah seorang warga Kampung Kelian, Jenet (45) ,masyarakat yang ikut bergotong-royong dia mengucapkan terimakasih kepada anggota satgas TMMD yang telah berinisiatif mengajak bergotong-royong perbaiki jalan menuju Kantor Petinggi Kampung Kelian.

“Terimakasih atas support dan dukungan yang diberikan oleh satgas,” tutupnya.(Taufiq)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Eeeaaaaaa copas yaa .........................