Brimob Polda Kaltim Bantu Padamkan Kebakaran Gerobak Dagang di Balikpapan Selatan

BALIKPAPAN (Netizens.id) – Sejumlah gerobak dagang berbahan kayu milik pedagang mengalami kebakaran di Jalan Ruhui Rahayu, Balikpapan Selatan, pada dini hari Senin, 4 Agustus 2025. Insiden terjadi di area belakang Samsat Drive Thru.
Tim Respons Bencana dari Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim mendapat informasi kebakaran pada pukul 02.45 Wita dan langsung bergerak menuju lokasi kejadian, tiba di tempat sekitar pukul 02.50 Wita.
Kompol Iwan Pamuji selaku Danyon A Pelopor menjelaskan bahwa mereka mengerahkan anggota yang memiliki kemampuan Search and Rescue (SAR) untuk mendukung upaya pemadaman api.
“Kami menurunkan personel berkemampuan SAR atau tim Respons Bencana untuk membantu pemadam memadamkan api,” Ungkap Kompol Iwan Pamuji.
Upaya pemadaman berhasil dilakukan dan kini memasuki fase pendinginan. Untuk penyebab terjadinya kebakaran, pihak berwenang masih melakukan penyelidikan dan proses pendataan.
Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Andy Rifai mengkonfirmasi kejadian ini. Setelah menerima laporan, tim personel segera bergerak ke lokasi untuk memberikan bantuan kepada masyarakat.
“Kami hadir di lokasi, kami harapkan kepada masyarakat untuk tetang tenang, kami (Brimob) dan pemerintah setempat bersama Kewilayahan akan membantu masyarakat,” kata Kombes Pol Andy Rifai.(*/SatbrimobPoldaKaltim)







