AdvertorialKutai TimurUncategorized

1.017 PPPK Terima SK dari Pemkab Kutim

Netizens.id, Sangatta – Sebanyak1.017 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun 2023 menerima surat Keputusan (SK) Bupati Kutim, pada Jum’at (26/4/2024) di Gedung Serba Guna Komplek Perkantoran Bukit Pelangi.

Bupati Ardiansyah Sulaiman dalam kegiatan tersebut menekankan, pada ribuan PPPK yang menerima SK Pengangkatan untuk menunjukkan dedikasi dan loyalitas. Untuk itu kepada seluruh PPPK, harus mematuhi dan mengikuti segala peraturan .

“Tunjukkan dedikasi dan loyalitas suadara dalam bekerja, berikan pelayanan publik yang bermutu,”kata Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman saat memberikan sambutannya dalam penyerahan surat Keputusan (SK) Bupati Kutim terkait pengangkatan PPPK di Ruang Akasia Gedung Serba Guna Kompleks Perkantoran Bukit Pelangi.

“Masih ada sekitar 4.303 orang, semoga bisa terangkat semua di tahun ini. Tetapi, tahun ini di Bulan Mei terbuka CPNS. Nah, TK2D yang belum PPPK kalau berminat ke CPNS silakan,” ungkap Bupati.

Perlu pembaca ketahui, 1.017 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang memerima SK tersebut, rincian jumlahnya sebanyak 476 orang guru, kesehatan 229 orang dan teknis 312 orang Tahun Seleksi 202

Ardiansyah Sulaiman mengaku sangat bersyukur karena dengan kondisi piskal di Kutim pihaknya mampu membiayai semuanya, oleh karena itu tumbuhkan disiplin dan etos kerja yang tinggi laksanakan tugas pokok serta fungsi dengan sebaik-baiknya.

“Jadikan momentum ini untuk memulai membangun kapasitas diri. Bekerjalah dengan semangat, cerdas, melayani dengan sepenuh hati, dan tetap menjaga kinerja, dedikasi serta loyalitas,” bebernya.

Harapannya, kepada seluruh PPPK yang terangkat agar dapat menerapkan konsep “berakhlak” sebagai core values Aparatur Sipil Negara (ASN) yang merupakan akronomi dari orientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif. Core values ini sebagai sari nilai-nilai dasar asn sesuai Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 Tentang Aparatur Sipil Negara (ASN). (*Dev)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button