DPRD Kutai Timur Apresiasi Hasil Rapat Forkopimda

KUTAI TIMUR – Hasil rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kutai Timur pada Senin, 3 Mei 2024, yang membahas berbagai isu krusial mulai dari penemuan buaya di pemukiman warga, kebakaran, pencabulan hingga balap liar, mendapat tanggapan positif dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur.
Ketua DPRD Kabupaten Kutai Timur, Joni, mengapresiasi langkah proaktif Forkopimda dalam menyikapi berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat.
“Kami dari DPRD Kutai Timur menyambut baik langkah proaktif bupati dan seluruh anggota Forkopimda dalam menyikapi berbagai permasalahan di Kutai Timur,” ujar Joni kepada wartawan belum lama ini.
Joni menekankan pentingnya tindak lanjut hasil rapat tersebut agar masalah-masalah yang dibahas dapat segera diatasi dengan aksi nyata dari Pemerintah Kabupaten Kutai Timur.
“Kami berharap hasil rapat tersebut segera ditindaklanjuti dengan aksi nyata,” tegasnya.
DPRD Kutai Timur juga menyatakan komitmennya untuk mengawal dan mengawasi setiap tindak lanjut dari hasil rapat Forkopimda ini. Mereka berkomitmen untuk melakukan rapat dengar pendapat dengan instansi terkait guna memastikan penanganan yang efektif terhadap isu-isu yang telah dibahas.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah dan seluruh anggota Forkopimda untuk memastikan bahwa setiap keputusan yang diambil benar-benar berdampak positif bagi masyarakat,” tambah Joni.
Dengan apresiasi dan komitmen yang tinggi dari DPRD Kutai Timur, diharapkan langkah-langkah yang diambil Pemerintah Kabupaten Kutai Timur dapat membawa perubahan yang signifikan dalam mengatasi berbagai masalah krusial yang dihadapi masyarakat.(Adv-DPRD/Ty)







