Kutai TimurPDAM

PDAM Kutai Timur Layani 50.325 Pelanggan Aktif, Sangatta Utara Jadi Konsentrasi Terbesar

KUTAI TIMUR, Netizens.id – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tuah Benua Kabupaten Kutai Timur terus memperluas layanan air bersih bagi masyarakat. Hingga Agustus 2025, jumlah pelanggan aktif yang tercatat mencapai 50.325 dari total 51.185 sambungan yang sudah terpasang. Hal ini diungkapkan oleh Direktur Utama PDAM Kutim, Suparjan, Jumat (15/8/2025).

Menurutnya, terdapat selisih 860 sambungan yang belum aktif masuk dalam sistem penagihan bulan ini. Selisih itu terjadi lantaran sebagian sambungan sedang dalam proses penutupan, sementara sebagian lain merupakan sambungan baru yang belum sepenuhnya terintegrasi dengan sistem rekening pelanggan.

“Totalnya 51.185 sambungan terpasang di tahun 2025 ini, yang sudah aktif 50.325 pelanggan,” tegas Suparjan.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Kecamatan Sangatta Utara menjadi wilayah dengan jumlah pelanggan terbesar, yakni mendekati 27 ribu sambungan. Sangatta Selatan menempati posisi kedua dengan jumlah pelanggan signifikan. Sementara itu, Kecamatan Manubar tercatat sebagai wilayah dengan pelanggan paling sedikit, hanya sekitar 50 sambungan.

Rendahnya jumlah pelanggan di Manubar disebabkan keterbatasan jumlah penduduk serta kondisi geografis yang sulit dijangkau karena berada di daerah pesisir. “Yang terbesar jumlah pelanggannya masih di Sangatta Utara dan yang terkecil di Manubar,” katanya.

Suparjan menambahkan, PDAM Kutim akan terus berupaya memperluas jaringan distribusi dan meningkatkan jumlah pelanggan. Hal ini dilakukan agar akses air bersih semakin merata, tidak hanya terpusat di wilayah perkotaan, tetapi juga menjangkau kawasan pedesaan.(*)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button