Peristiwa Daerah

Survei Dinkes Banyuwangi: 30% Pelajar Merokok Karena Meniru Guru

BANYUWANGI, Netizens.id — Tren peningkatan perilaku merokok di kalangan pelajar Banyuwangi menunjukkan korelasi dengan bertambahnya jenjang usia. Hasil survei Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyuwangi mengungkap bahwa salah satu alasan pelajar merokok adalah karena melihat guru dan tenaga pendidik merokok di hadapan mereka.

Amir Hidayat, Plt. Kepala Dinkes Banyuwangi, membenarkan hal tersebut. Berdasarkan hasil survei tentang alasan yang mendasari perilaku merokok pada pelajar, di antaranya coba-coba, dan sekitar 30 persen mereka melihat atau meniru guru yang merokok, utamanya di lingkungan sekitar sekolah.

“Ada yang sekadar coba-coba, ada juga yang iseng. Yang cukup mengagetkan, sekitar 30 persen menyebut karena orang-orang yang dihormatinya seperti guru dan ustadz juga merokok,” ucap Amir, Senin (6/10/2025).

Menurut Amir, jumlah pelajar perokok naik signifikan dari tingkat SMP ke SMA. Di tingkat SMP, 5,5 persen pelajar merokok, sedangkan di tingkat SMA mencapai 14,3 persen.

“Jadi dari 10 orang, ada satu sampai dua orang yang merokok,” ungkap Amir, Senin (6/10/2025).

Data survei dari Dinas Kesehatan sudah disampaikan ke Dinas Pendidikan Banyuwangi untuk ditindaklanjuti. Dinkes mendorong adanya edukasi lebih intensif kepada pelajar tentang bahaya merokok.

Suratno, Kepala Dinas Pendidikan Banyuwangi, menegaskan bahwa sekolah merupakan kawasan bebas asap rokok. Guru sebagai teladan tidak seharusnya memberi contoh buruk kepada siswa.

“Kalau ada guru merokok di sekolah, pasti kami tindaklanjuti. Sekolah harus bebas asap rokok, bahkan di ruang guru pun tidak boleh. Asap rokok saja dilarang, apalagi aktivitas merokok,” ucap Suratno.

Dia menambahkan bahwa pemerintah pusat telah menggulirkan program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat dan Gerakan Sekolah Sehat yang menekankan pentingnya lingkungan bebas asap rokok. “Kalau masih ada asap rokok, berarti sekolah itu tidak sehat,” kata Suratno.

Setiap tahun, Dinas Pendidikan rutin mengeluarkan surat edaran larangan merokok di lingkungan sekolah. Namun, karena dinamika pergantian guru, pengawasan harus terus dilakukan.(*)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button