AdvertorialKominfoKutai Timur

Desa Sangatta Utara Dorong Pertumbuhan UMKM Lewat Program Pembinaan Berkelanjutan

KUTAI TIMUR, Netizens.id – Pemerintah Desa Sangatta Utara terus menguatkan perekonomian masyarakat melalui program pembinaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang dilaksanakan rutin di setiap Rukun Tetangga (RT). Kepala Desa Sangatta Utara, Mulyanti, menyampaikan bahwa program tersebut menjadi agenda tahunan sebagai upaya mendorong kemandirian ekonomi warga, Kamis (13/11/2025).

“Setiap RT, setiap tahun ada pembinaan UMKM. Jadi masing-masing RT mengusulkan programnya sendiri, misalnya tahun ini membuat amplang, tahun depan RT lain ada yang membuat roti,” jelas Mulyanti.

Pembinaan ini tidak hanya berfokus pada peningkatan keterampilan produksi, tetapi juga mendorong kreativitas masyarakat dalam mengembangkan usaha kuliner maupun kerajinan berbasis bahan daur ulang. Sejumlah kelompok UMKM bahkan mulai mengolah bahan bekas menjadi produk bernilai ekonomi.

Selain pelatihan, pemerintah desa juga aktif memfasilitasi pemasaran produk lokal. “Untuk sementara pemasarannya dilakukan secara online, dan setiap ada kegiatan di desa seperti acara PKK, mereka ikut membuka stand,” tambahnya.

Meskipun belum menjalin kerja sama dengan pihak swasta, Mulyanti tetap optimistis. Ia meyakini bahwa dengan kolaborasi perangkat desa dan antusiasme masyarakat, UMKM di Sangatta Utara akan semakin berkembang.

“Selama ini yang mendukung adalah PKK. Mereka selalu melibatkan pelaku UMKM dalam kegiatan agar produk lokal bisa dikenal luas,” ujarnya.

Dengan pembinaan yang dilakukan secara berkelanjutan, Pemerintah Desa Sangatta Utara berharap sektor UMKM dapat menjadi salah satu pilar utama penggerak ekonomi lokal. Desa juga berkomitmen memperkuat pendampingan serta memperluas akses pemasaran agar produk UMKM mampu bersaing di pasar yang lebih luas.(Adv/Kominfo)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button