Banyuwangi Raih Kabupaten Terinovatif Kedelapan Kalinya

BANYUWANGI, Netizens.id – Kabupaten Banyuwangi kembali meraih predikat sebagai Kabupaten Terinovatif se-Indonesia dalam ajang Indonesia Government Award (IGA) 2025 yang diselenggarakan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Penghargaan tersebut diserahkan oleh Akhmad Wiyagus, Wakil Menteri Dalam Negeri, kepada Ipuk Fiestiandani, Bupati Banyuwangi di Jakarta, Rabu (10/12/2025).
Bupati Ipuk mengaku bersyukur daerahnya kembali ditetapkan sebagai kabupaten terinovatif untuk kedelapan kalinya sejak 2018. Ia menyebut capaian tersebut merupakan hasil komitmen semua pihak dalam menghadirkan berbagai inovasi untuk kemajuan daerah.
“Alhamdulillah komitmen dan kerja bareng seluruh pihak di Banyuwangi untuk melakukan berbagai inovasi memajukan daerah kembali mendapatkan apresiasi. Terima kasih kepada seluruh masyarakat Banyuwangi,” ujar Ipuk dalam acara tersebut.
Kompetisi IGA tahun ini diikuti 36.742 inovasi dari 541 pemerintah daerah yang terdiri atas 38 provinsi, 400 kabupaten, dan 98 kota. Banyuwangi menjadi yang tertinggi setelah mengajukan 221 inovasi dari berbagai bidang pemerintahan dan pelayanan publik.
Ipuk menegaskan bahwa inovasi menjadi kunci Banyuwangi dalam mempercepat pembangunan, terutama di tengah keterbatasan fiskal, SDM, dan waktu. Menurutnya, budaya inovasi terus diinternalisasi di semua sektor mulai pendidikan, kesehatan, sosial, lingkungan, layanan publik, hingga tata kelola pemerintahan.
“Di Banyuwangi kami terus berupaya menginternalisasi budaya inovasi di semua sektor agar progress percepatan berjalan di semua lini dan berdampak pada masyarakat,” ungkap Ipuk.
Wamendagri Akhmad Wiyagus mengatakan IGA digelar untuk memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah yang berhasil melaksanakan inovasi dan memberikan dampak signifikan pada penyelenggaraan pemerintahan.
“Kegiatan ini telah melahirkan banyak inovasi terobosan baru dalam peningkatan pelayanan publik dan peningkatan daya saing daerah,” ungkap Wiyagus.(Az)







