Jelang HUT 78 TNI AL, Lanal Sangatta Laksanakan Prokasih, Sasar Area Kanal 3

KUTAI TIMUR – Menjelang HUT 78 TNI AL, Lanal Sangatta menggelar aksi program kali bersih (Prokasih) seperti instruksi dari KSAL KSAL Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan serentak yang digelar di 78 lokasi di seluruh nusantara.
Dalam vicon yang dilaksanakan di sela kegiatan, KSAL Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M menyampaikan bahwa sungai adalah tempat peradapan ekonomi dalam kelangsungan hidup manusia dan memilikiperanan penting yang dapat dimanfaatkan sebagai keberlangsungan ekosistem karena merupakan warisan alam yang tak ternilai.
“Selaras dengan momentum HUT TNI AL, yakni mewujudkan kelestarian lingkungan hidup berupa program kali bersih di seluruh nusantara diharapkan masyarakat untuk dapat menjaga kebersihan dan melindungi kebersihan air,”tegasnya. Selasa (05/09/2023).
Ditemui terpisah, Danlanal Sangatta Letkol Laut (P) Shodikin yang memimpin langsung prajurit Lanal Sangatta untuk melakukan aksi bersih kali dari sampah menegaskan bahwa Prokasih merupakan program dan penekanan dari pimpinan TNI AL yang bertujuan agar masyarakat peduli dan perhatian dengan kebersihan lingkungan.
Melalui program ini juga, lanjut Danlanal, diharapkan dapat membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Aksi pembersihan sampah di sungai ini juga bertujuan untuk ikut mendukung program pemerintah dalam membangun budaya maritim dengan lebih peduli lingkungan.
“TNI AL mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan, mengingat dampak positif yang diterima jika hal ini dilakukan akan sangat luas dan berpengaruh pada masyarakat. Kegiatan ini juga merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilakukan dalam memperingati HUT 78 TNI AL,”terangnya.
Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut, Lanal Sangatta melibatkan jajaran Forkopimda, masyarakat Kanal 3, Club Mobil VESSKU, SMK 2 Sangatta Utara, SMA Yoseph Sangatta, dan Saka Bahari(*/Pen Lanal).







