Politik

Pelantikan Pengurus DPD Partai Perindo Kutim, Mahyunadi Pesankan Hal Ini

KUTAI TIMUR – Ketua DPD Perindo Kutim, Mahyunadi, meminta agar segenap pengurus yang baru saja dilantik untuk membaur dan membawa kebaikan bagi masyarakat Kutai Timur. Dirinya juga dengan tegas menyebutkan bahwa pengurus baru Partai Perindo harus siap bekerja untuk masyarakat.

Hal tersebut menurutnya wajib dilakukan oleh pengurus partai yang saat ini dipimpinnya tersebut mengingat bahwa mereka (pengurus) adalah cerminan dari partai.

Pria yang lahir di Balikpapan, 27 November 1972 silam ini juga menyampaikan hal yang harus dipahami oleh pengurus yang baru. Bahwa politik bukanlah alat untuk mendapat kekuasaan. Namun merupakan wadah untuk mencurahkan ide dan kreatifitas demi kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat.

“Bawalah pengabdian bagi masyarakat, pelantikan ini adalah garis awal untuk kita semua. Kami ajak semua pengurus untuk tidak pakai jas, tapi kemeja, celana jeans dan sepatu kets. Sebagai simbol bahwa kita ini mau bekerja untuk menyejahterakan bangsa dan negara,” himbaunya dalam sambutan di pelantikan pengurus DPD Partai Perindo yang dilaksanakan di GOR BPSB Swarga Bara, Minggu (26/02/2023)malam.

Mahyunadi juga menargetkan bahwa dalam kepemimpinannya kali ini, Partai Perindo Kutim menargetkan dalam Pileg 2024 mendatang mendapatkan 6 kursi dengan sistem kerja yang rasional. Namun menurutnya jika pengurus dan anggota mau bekerja sedikit lebih keras, target 8 kursi dipastikan mampu akan diraih.
Tidak muluk-muluk, Mahyunadi pun menegaskan siap mendukung kemenangan partainya dalam Pilkada ataupun Pilpres 2024.

Politisi senior Kutim ini juga kembali menegaskan bahwa politik bukannlah kepentingan tapi panggilan jiwa untuk kemajuan bangsa dan negara, khususnya bagi kesejahteran masyarakat Kutim. Oleh karena itu, dirinya berharap kader dan pengurus siap bekerja untuk masyarakat

“Ini tonggak sejarah baru bagi saya. Ketika saya menjadi ketua partai politik yang tidak memiliki kursi dan saya secara pribadi tidak mempunyai jabatan apa-apa. Saya optimis akan mampu membawa Perindo dari nothing to the something,” tutupnya (Y/Q).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button