AdvertorialPemerintahan

APBD Tahun 2024, Pemkab Kutai Timur Prioritaskan Membangun SDM dan Memastikan Berkesinambungan Pembangunan Infrastruktur Daerah

KUTAI TIMUR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Timur (Kutim) sudah memproyeksikan besaran APBD Tahun 2024 sebesar Rp9,148 T. Hal itu disampaikan oleh Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman dalam rapat paripurna yang digelar DPRD Kabupaten Kutai Timur dengan agenda penyampaian nota penjelasan kepala daerah mengenai rancangan peraturan daerah (Raperda) Kabupaten Kutai Timur tentang APBD Tahun Anggaran 2024.

 

Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman menyampaikan, anggaran dalam APBD Tahun 2024 akan diprioritaskan untuk membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang berdaya saing sebagai penyokong struktur ekonomi daerah, mengembangkan produk lokal, memperkuat daya saing sektor unggulan, menciptakan iklim industri yang kondusif, dan memastikan kesinambungan pembangunan infrastruktur daerah.

 

“Kami akan tetap memprioritaskan sial proyek pembangunan yang terus berkesinambungan, kemudian membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang berdaya saing sebagai penyokong struktur ekonomi daerah, mengembangkan produk lokal, memperkuat daya saing sektor unggulan, menciptakan iklim industri yang kondusif,” ujarnya.

 

Orang nomor satu di Kabupaten Kutai Timur ini juga menyatakan bahwa wilayahnya ini sangat luas dan membutuhkan pengelolaan yang berkelakuan secara komprehensi, menyeluruh dan berimbang. Baik antar sektor maupun antar wilayah kota dan pedesaan. Selain itu, harus diupayakan ada konektivitas infrastruktur antar desa dan kecamatan.

 

“Jadi memang wilayah Kabupaten Kutai Timur kan itu sangat luas. Kondisi ini menuntut kami di pemerintah untuk mengelolanya secara menyeluruh dan berkembang,” ujarnya.

 

Sekedar diketahui, Pemkab Kutim memproyeksikan APBD Tahun 2024 mencapai Rp9,148 T, atau mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan nilai APBD Tahun 2023 dan dalam Kebijakan Umum Anggaran Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) ditetapkan sebesar Rp8,561 T atau mengalami kenaikan sebesar Rp587 M.(Adv/Kominfo/Q)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button